Minggu, 28 Mei 2017

LINGKARAN

 
Kerucut yang dipotong secara mendatar akan menghasilkan sebuah permukaan yang berbentuk lingkaran.

Dalam geometri Euklid, sebuah lingkaran adalah himpunan semua titik pada bidang dalam jarak tertentu, yang disebut jari-jari, dari suatu titik tertentu, yang disebut pusat. Lingkaran adalah contoh dari kurva tertutup sederhana, membagi bidang menjadi bagian dalam dan bagian luar.
  • Istilah yang menunjukkan titik, yaitu :
    1. Titik pusat (P)
      merupakan titik tengah lingkaran, di mana jarak titik tersebut dengan titik manapun pada lingkaran selalu tetap.
  • Istilah yang menunjukkan garisan, yaitu :
    1. Jari-jari (R)
      merupakan garis lurus yang menghubungkan titik pusat dengan lingkaran.
    2. Tali busur (TB)
      merupakan garis lurus di dalam lingkaran yang memotong lingkaran pada dua titik yang berbeda.
    3. Busur (B)
      merupakan garis lengkung baik terbuka, maupun tertutup yang berimpit dengan lingkaran.
    4. Keliling lingkaran (K)
      merupakan busur terpanjang pada lingkaran.
    5. Diameter (D)
      merupakan tali busur terbesar yang panjangnya adalah dua kali dari jari-jarinya. Diameter ini membagi lingkaran sama luas.
    6. Apotema
      merupakan garis terpendek antara tali busur dan pusat lingkaran.
  • Istilah yang menunjukkan luasan, yaitu :
    1. Juring (J)
      merupakan daerah pada lingkaran yang dibatasi oleh busur dan dua buah jari-jari yang berada pada kedua ujungnya.
    2. Tembereng (T)
      merupakan daerah pada lingkaran yang dibatasi oleh sebuah busur dengan tali busurnya.
    3. Cakram (C)
      merupakan semua daerah yang berada di dalam lingkaran. Luasnya yaitu jari-jari kuadrat dikalikan dengan pi. Cakram merupakan juring terbesar.

Persamaan umum lingkaran dapat ditulis:

Dengan jari-jari (r) dirumuskan sebagai berikut
Dengan pusat lingkaran:



Persamaan lingkaran yang berpusat di (0,0) dapat ditulis:

Persamaan lingkaran yang berpusat di (x0, y0) dapat ditulis:


Sumber:
https://id.wikipedia.org/wiki/Lingkaran
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhudXtsmbpuTd9LLFbpGdCW0DNd2WNqEWXh3LEfkbbn45p4ceNJval1C8uhQBfuhVaYKqEczvE_m-Km_5sArqJsJtIuKzPoECrZwIa_3IDfduqEEsRunsWgChE-DRvwrsy07493OSYnEUM/s1600/lingkaran.jpg)
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar